Senin, 15 Desember 2014

Gadget


Dalam postingan kali ini saya akan memposting postingan yang bertema tentang GADGET.

GADGET adalah alat kecil seperti mesin yang memiliki fungsi masing masing & sebagai alat untuk meringankan / memudahkan pekerjaan manusia.

Dulu teknologi ini kurang dikenal oleh masyarakat sekitar , teknologi ini bisa juga dikatakan sebagai benda yang paling diperlukan oleh manusia dan sangat digemari orang masyarakat masyarakat sekitar karena teknologi ini dapat membantu meringankan pekerjaan pekerjaan manusia. contohnya: mp3 untuk mendengarkan musik , calculator untuk menghitung , telepon untuk berkomunikasi , televisi dan radio untuk mendapatkan informasi , camera untuk memotret gambar , dsb.

Tetapi teknologi semakin lama semakin canggih dapat dirasakan melalui gadget , contohnya; istilah buatan saya sendiri all in one , dalam satu handphone kita dapat melakukan berbagai macam hal , seperti , berkomunikasi , mendapatkan informasi , dll. Ada juga hal yang tidak kalah menarik zaman sekarang kita mempunyai televisi dengan layar 3D yaitu layar ditelevisi tersebut terlihat muncul nyata di mata kita.

Wowww..... menarik sekali  gadget ini sesuai dengan perkembangan perkembangan zaman. Akan Tetapi kita juga tidak boleh terpengaruh oleh gadget , gadget juga mempunyai dampak dampak negatifnya. Berikut dampak dampak negatif dari gadget:

1. Kita dapat terkena bahaya radiasi (dapat merusak jaringan jaringan sel di otak , mata , kulit , dan lain sebagainya.

2. Terserang berbagai macam penyakit.

3. Dapat membuat ketagihan dan menjadi malas (khususnya bermain gamebisa juga berefek menjadi suka berkhayal tentang game dan tidak fokus belajar)

4. Menjadi temperamen / tingkat emosional mudah naik.

5. Terpengaruh untuk membeli gadget gadget yang baru dan keren.

6. Dan masih banyak lagi dampak negatif dari gadget.

Saran saya , biasakan diri kita untuk tidak sering menggunakan gadget karena dapat merugikan diri sendiri dan orang lain , usahakan mencari aktifitas lain diluar rumah contohnya berolahraga , kuliner , dll. dan juga jangan terpengaruh untuk membeli gadget gadget baru yang kelihatannya menarik yang hanya bersifat sementara lalu kita akan bosan , jika membeli sesuatu yang bagus maka akan datang lagi yang lebih bagus , tidak ada habisnya.....

Sekian dari posting saya mohon maaf jika terdapat kesalahan.









Ervin, X - IPA - 1





Klik posting lama untuk melihat posting sebelumnya
Selamat Datang di blog Jyuubi